Selasa, 22 Oktober 2019

Cara Mudah Membuat Mind Map Unik

https://riariyus.blogspot.com/2019/10/cara-mudah-membuat-mind-map-unik.html

              Dalam belajar atau membaca kita pasti menemukan beberapa hambatan. Salah satunya adalah kemalasan. Jika sikap malas membaca atau belajar sudah muncul sebelum kita melakukan proses itu bagaima bisa kita mengetahui berbagai informasi diluar sana, sedangkan informasi diluar sana perlu kita ketahui dengan cara membaca.

             Nahh, untuk meningkatkan minat belajar dan membaca, 


saya sarankan kalian membuat mind map. Menurut saya, dengan adanya mind map akan memudahkan kita merusmuskan informasi-informasi yang ada. 
               Sebelum kita membuat mind map, perlu kita ketahui bahwa mind map terbagi menjadi beberapa jenis, yaitu:

1. Mind Map Silabus,
2. Mind Map Bab,
3. Mind Map Paragraf,

baca juga: https://riariyus.blogspot.com/2019/10/cara-meningkatkan-minat-baca-pelajar.html

Diantara ketiga mind map tersebut sebenarnya fungsinya adalah sama,

yaitu membantu kita meningkatkan minat membaca dan proses belajar. Berikut beberapa hal yang penting dalam membuat Mind Map yaitu :

1. Pertama, pastikan tema utama terletak ditengah-tengah, untuk memudahkan kita untuk membuat banyak percabangan akan lebih baik jika mind map berinti di tengah.

2. Selanjutnya, dari tema utama tersebut kita dapat memunculkan tema-tema turunan yang masih berkaitan dengan tema utama.

3. Cari hubungan antara setiap tema dan tandai dengan garis, warna atau simbol gambar.

4. Gunakan variasi huruf besar maupun huruf kecil.

5. Buatlah tulisan ataupun simbol gambar dengan warna yang beragam.

6. Jangan langsung membuat mind map di kertas yang digunakan untuk menggambar, draft peta pikiran terlebih dahulu dikertas buram.

7. Rencanakan tempat peletakan bagan-bagan dan percabangan dengan sebaik-baiknya.

Nah, dengan adanya mind map ini akan membantu kalian dalam membaca ataupun belajar agar tidak merasa bosan. Dengan membuat mind map akan mengasah otak kalian untuk berimajinasi, seperti menggambar, ataupun membuat beragam tulisan. Semoga materi ini dapat membantu kalian semua, selamat mencoba dan belajar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar